Nggak ada yang lebih seru dari sing along lagu yang kita suka. Biasanya, Sobat Gen pastinya akan sing along bareng teman-teman ketika lagi nonton konser bareng teman atau sekadar iseng ketika berada di tongkrongan. Selain sebagai ajang seru-seruang, nggak jarang sing along menjadi ajang untuk melepas penat buat beberapa orang.
Ngomongin tentang sing along, tentunya bagian lagu yang paling sering dinyanyiin bareng-bareng adalah ketika bagian reff. Selain jadi inti dari sebuah lagu, nggak jarang reff dari sebuah lagu punya makna dan arti yang terkadang sesuai dengan apa yang sedang Sobat Gen rasakan. Tapi, tahukah Sobat Gen, kalau selain reff ternyata masih ada bagian lain dari sebuah lagu.
BACA JUGA: Apa Sih Arti Lagu '11 Januari' Milik Band GIGI?
Mengenal Struktur Lagu
Reff pada dasarnya merupakan bagian dari struktur lagu. Struktur lagu adalah susunan unsur-unsur musik dalam sebuah lagu yang menghasilkan sebuah komposisi lagu yang bermakna. Makanya, selain harus punya instrumen atau beat yang easy listening, lirik dari sebuah lagu pun harus punya 'story telling' agar para pendengarnya bisa tahu makna atau pesan yang coba dibawakan oleh si musisi melalui lagu yang mereka bawakan atau ciptakan.
Dengan demikian, biasanya sebuah lagu akan memiliki bentuk atau struktur yang terdiri dari kalimat (verse atau bridge), pola, motif, refrain (pengulangan), segmen, tema, interlude, dan sebagainya. Dari adanya struktur lagu tersebut, akan terbentuk satu bagian lagu, pengulangan dengan berbagai variasi, atau penambahan bagian yang baru yang berlainan, namun tetap menjaga keseimbangan antara pengulangan dan perubahannya. sehingga, pada akhirnya struktur lagu menjadi bagian penting dari pembentukan sebuah lagu.
Elemen yang Membentuk Struktur Lagu
Sebelumnya, istilah reff sempat penulis singgung di awal pembahasan. Reff sendiri pada dasarnya menjadi salah satu elemen lagu yang akhirnya dapat membentuk struktur lagu. Kenapa kebanyakan orang lebih mudah menghafal reff? Karena, pada dasarnya reff adalah refrain atau pengulangan sehingga lebih sering Sobat Gen dengarkan dalam sebuah lagu.
Akan tetapi, selain reff masih ada elemen-elemen lagu lain yang akhirnya membentuk sebuah struktur lagu Apa saja elemen-elemen lagu tersebut?
- Bridge. Bridge adalah elemen lagu yang biasanya digunakan untuk penghubung antara bagian-bagian lagu. Misal dari chorus ke verse atau sebaliknya.
- Chorus. Chorus bisa dibilang menjadi inti pesan yang ingin disampaikan musisi pada suatu lagu. Jadi, kalau Sobat Gen sering banget merasa ngena akibat lirik sebuah lagu, berarti chorus yang dibuat musisi tersebut sesuai dengan keadaan hati Sobat Gen.
- Reff. Reff adalah elemen lagu yang mirip dengan chorus. Bedanya, reff lebih sederhana daripada chorus dan merupakan bagian pengulangan dari verse.
- Interlude. Interlude adalah bagian kosong pada sebuah lagu yang biasanya mirip dengan intro tapi berada di tengah-tengah lagu. Interlude biasanya digunakan untuk menghubungkan verse ke verse lain atau verse ke chorus.
- Modulasi. Modulasi adalah perpindahan nada dasar dari suatu lagu.
- Ending. Sesuai namanya, ending adalah bagian penutup dari sebuah lagu. biasanya, ending akan dibuat untuk memperlancar dan membuat lagu berakhir dengan smooth.
- Coda. Coda adalah bagian akhir lagu yang berisikan nada dan syair untuk menutup lagu. Biasanya, bentuk dari coda dapat berupa nada ataupun syair.
- Outro. Outro adalah akhir dari sebuah lagu yang hanya berisikan instrumen musik. Nada yang digunakan pun akan berbeda dengan nada-nada sebelumnya, atau hanya memodifikasi nada sebelumnya agar akhir dari sebuah lagu dapat terdengar lembut dan nggak berhenti secara tiba-tiba.
BACA JUGA: Mengubah dan Mewarnai Rambut Jadi Ciri Depresi, Kok Bisa?
Nah, Sobat Gen. Setelah mendengarkan penjelasan ini, tentunya Sobat Gen kini paham dengan pentingnya struktur dari sebuah lagu bukan? Pada dasarnya, struktur lagu menjadi bagian yang krusial dari sebuah lagu. Karena, tanpa adanya struktur lagu, lagu yang dibuat bisa-bisa nggak jelas apa isi dan pesannya ataupun lagu tersebut nggak bisa Sobat Gen nikmati. (*/)
(RRY)