uploads/article/2023/10/bukan-sekadar-gambar-lucu--583162ca18b3bdf.png

Bukan Sekadar Gambar Lucu, Berikut Sejarah dan Fakta yang  Wajib Kamu Ketahui dari Meme!

Dari banyaknya konten yang ada di media sosial, salah satu konten yang paling populer adalah meme. Meme sendiri merupakan istilah yang merujuk ke ide, gambar, video, atau teks yang menyebar dengan cepat melalui internet. Umumnya, isi dari meme adalah humor yang memiliki muatan terkait isu atau fenomena yang tengah terjadi di dunia nyata maupun dunia maya. 

Seperti yang sudah penulis kasih tau sebelumnya nih Sobat Gen, persebaran meme biasanya tersebar di media sosial. Namun, Sobat Gen pun tentunya seringkali melihat meme di berbagai platform seperti website

Kini, meme sebagai humor atau jokes sudah memiliki beragam bentuk. Namun, Sobat Gen kepo nggak sih dengan sejarah dari meme itu sendiri? Apakah meme sudah ada sejak zaman internet belum muncul atau sesudah internet muncul?

BACA JUGA: Jauh Sebelum Kepopuleran TikTok, Berikut  Media Sosial yang Sempat Populer di Dunia! 

Sejarah Meme

Meskipun meme kini lebih relatable dengan anak muda, nyatanya istilah ‘meme’ sendiri sudah ada sejak tahun 1976 loh, Sobat Gen! Istilah ‘meme’ pertama kali diperkenalkan oleh ilmuwan sosial Inggris bernama Richard Dawkins melalui bukunya yang berjudul ‘The Selfish Gene’. Dalam buku tersebut, Dawkins mengartikan ‘meme’ sebagai bentuk unit budaya yang dapat menyebar dari satu individu ke individu lain.

Tapi, karena saat itu era internet belum secepat sekarang, penyebaran meme biasa dilakukan di media cetak seperti buku, majalah, ataupun koran melalui gambar-gambar kartun yang lucu. 

Setelah era internet berkembang, meme mulai masuk ke internet nih Sobat Gen! Dulu, format meme saat internet baru berkembang hanya berbentuk teks sederhana dengan gambar yang diunggah ke berbagai forum yang ada di internet maupun websites. Meme-meme seperti ‘Bad Luck Brian’, ‘Unlucky Steve’, dan lain sebagainya menjadi salah satu meme yang populer di awal boomingnya meme di internet.

Munculnya website-website ‘penyedia’ meme seperti 9GAG, dan 1CAK akhirnya membantu meme makin populer di masyarakat umum. Meme yang awalnya hanya tersebar dari satu forum ke forum lain, kini mulai disebar ke masyarakat yang lebih luas.

BACA JUGA: Jadi Tokoh Jahat, 5 Tokoh Ini Justru Dicintai Banyak Orang 

Munculnya media sosial seperti Facebook, Instagram, dan Twitter (kini X) makin membuat kepopuleran meme makin tak terbendung. Tapi, karena persebarannya yang cepat, tren meme pun mulai berlalu dengan cepat. Jika dulu satu meme dapat bertahan selama satu minggu, kini keberadaan meme paling lama dapat bertahan untuk dijadikan bahan obrolan adalah satu sampai tiga hari. Karena, meme pun terus berkembang mengikuti tren yang ada di internet. 

Bagaimana Meme dapat Terbentuk?

Terus, gimana sih cara meme dapat terbentuk?

1. Situasi atau Peristiwa Terkini

Meme sering kali muncul sebagai tanggapan terhadap peristiwa terkini atau situasi tertentu. Ini bisa menjadi respons terhadap berita, tren, atau kejadian yang sedang populer. Jadi, meme pada dasarnya adalah respon dari suatu peristiwa atau fenomena yang memang sedang menjadi tren di dunia maya maupun nyata. 

2. Kreativitas

Tentunya, untuk membuat meme yang lucu dan relevan dengan keadaan, dibutuhkan kreativitas dari kreatornya. Sehingga, meme yang dibuat dapat sesuai dengan isu atau fenomena yang dijadikan premis dari meme tersebut. Jadi, meme nggak cuma gambar atau video lucu saja ya, Sobat Gen!

3. Penyebaran

Sesuai dengan definisi dari buku yang ditulis Dawkins, meme sejatinya merupakan unit budaya yang disebarkan. Sehingga, pada dasarnya suatu meme harus disebarkan terlebih dahulu untuk dapat disebut sebagai meme. 

BACA JUGA: Apasih He/Him, She/Her, dan They/Them Itu? 

4. Adopsi oleh Komunitas

Beberapa meme pun nyatanya memiliki muatan yang segmented. Dengan kata lain, sebuah meme nggak melulu ditujukan untuk masyarakat umum, melainkan ditujukan untuk komunitas tertentu yang paham akan muatan jokes dan isu yang diangkat oleh meme tersebut. 

Nah Sobat Gen, setelah membaca artikel ini, tentunya pemahaman Sobat Gen terkait meme makin luas kan? Jadi, meme nggak melulu tentang gambar lucu saja ya! Suatu meme pun nyatanya membawa isu atau fenomena yang memang terjadi di dunia nyata maupun dunia maya.(*/)

(RRY)

 

BANNER STREAMING