Sobat Gen, X nggak bisa dipungkiri menjadi salah satu platform media sosial yang kini mulai digandrungi oleh banyak orang. Sejak rilis pertama kali pada tahun 2006, tercatat per Januari 2023, terdapat 556 juta pengguna X yang 24 jutanya merupakan orang Indonesia.
Tentunya, dengan jumlah yang masif ini, pengguna X di Indonesia cukup beragam dan bervariatif. Dan tentunya, sejak diakuisisi oleh Elon Musk, kini X memungkinkan penggunanya untuk mendapatkan uang melalui shared monetization dari konten yang mereka unggah.
Namun, sebagai pengguna biasa, banyak cara untuk menemukan konten-konten yang menghibur sekaligus informatif di X. Melalui artikel ini, penulis akan membagikan akun-akun X yang bisa Sobat Gen follow!
1. Neo Historia (@neohistroia_id) dan Aurelia Vizal (@senjatanuklir)
Untuk Sobat Gen yang menyukai pembahasan mengenai sejarah, Sobat Gen dapat memfollow akun @neohistoria_id. Akun yang sudah ada sejak 2022 ini membagikan konten-konten berupa thread mengenai informasi sejarah dunia. Selain, thread-thread mengenai sejarah, Neo Historia pun seringkali memberikan meme-meme lucu yang memiliki unsur sejarahnya juga.
Selain Neo Historia, ada pula Aurelia Vizal atau @senjatanuklir yang seringkali membagikan thread-thread seputar sejarah. Tentunya, meskipun memiliki username @senjatanuklir, sejarah yang dibahas bukan mengenai senjata nuklir, Sobat Gen. Orei (panggilan untuk Aurelia Vizal) seringkali membagikan sejarah-sejarah seputar etnis tionghoa dan hal-hal lain seputar etnis tionghoa. Selain itu, Orei pun cukup sering membagikan sejarah mengenai Indonesia.
BACA JUGA: 3 Jenis Konten untuk Mencari Cuan di X
2. HRD BACOT (@hrdbacot)
Meskipun usernamenya terkesan galak, akun HRD BACOT ini seringkali memberikan tips-tips seputar dunia pekerjaan bagi para followersnya. Sehingga, Sobat Gen yang tengah mencari informasi seputar pekerjaan, CV, karir, dan lain sebagainya dapat memfollow akun HRD BACOT di X ya!
Akun HRD BACOT pun memiliki grup telegram yang bisa Sobat Gen gabung untuk mencari mutual atau orang-orang yang memiliki keahlian di bidang human resources. Sehingga, Sobat Gen dapat mendapatkan informasi mengenai lowongan pekerjaan ataupun diskusi seputar karir, dan human resources.
3. Willy The Kid (@cursedkidd)
Untuk Sobat Gen yang mencari hiburan dalam bentuk cuitan, nggak ada yang bisa menandingi kerandoman cuitan dari Willy The Kid. Hal-hal memulai kebiasaannya yang aneh, gaya typingnya yang unik cenderung alay, dan juga hal-hal seputar kegiatan pribadinya seringkali dijadikan Willy The Kid sebagai bahan cuitan yang sukses menghibur masyarakat X.
Tapi, Sobat Gen jangan berharap mendapatkan informasi yang insightfull dari akun random ini ya! Karena, apa yang dilakukan oleh akun Willy The Kid memang hanya untuk kepentingan hiburan dan nggak perlu dibawa serius.
BACA JUGA: 3 Rekomendasi Topik Obrolan untuk Memulai Obrolan dengan Orang yang Kita Suka
4. Intinyadeh (@intinyadeh)
Seringkali, karena sibuk bekerja, kita tidak sempat untuk mencari informasi terbaru yang terjadi di media sosial. Pun terkadang, rasanya kita cukup malas untuk membaca thread yang begitu panjang yang menjelaskan suatu kejadian, baik drama ataupun isi yang tengah terjadi di media sosial.
Melalui akun Intinyadeh, Sobat Gen dapat melihat rangkuman dalam bentuk satu cuitan yang langsung merangkum keseluruhan thread atau drama yang tengah terjadi di X. Jadi, setidaknya, Sobat Gen dapat menghemat waktu untuk mengetahui informasi atau drama yang sebenarnya nggak penting-penting amat.
BACA JUGA: Ingin Jadi Food Reviewer? Perhatikan Hal-Hal Berikut Ini!
5. Pundingin (Pundingin)
Ketika penulis bilang semuanya bisa menjadi konten, penulis benar-benar mengamini hal tersebut. Hanya di X rasanya terdapat satu akun yang mendedikasikan waktu senggangnya untuk membahas mengenai AC atau air conditioner. Memang, awalnya terkesan gabut, namun nyatanya akun ini memberikan manfaat bagi orang-orang yang mengalami masalah dengan AC yang mereka miliki.
Akun @pundingin ini bisa dibilang paham segala sesuatu yang berhubungan dengan AC. Mulai dari merk, tipe AC, sampai berbagai masalah yang terjadi pada AC, akun ini dapat membedahnya dalam bentuk cuitan berupa single post atau thread.
5 akun tersebut adalah lima rekomendasi akun X yang bisa Sobat Gen follow. Beberapa ada yang memiliki konten informatif, dan beberapa ada juga yang bertujuan sebagai akun yang dapat menghibur Sobat Gen ketika sedang bosan atau suntuk dengan kegiatan yang tengah dilakukan.(*/)
(RRY)