uploads/article/2023/11/iga-massardi-vokalis-barasuara-919486241585dc0.png

Iga Massardi: Vokalis Barasuara yang Menjadi Juri di Generasi Anak Band dan Tampil di GABFEST 2023

Skena musik indie di Indonesia bisa dibilang cukup besar dan aktif. Bahkan, nggak cuma musisinya yang mendapatkan label indie, para fans musisi-musisi indie pun nggak jarang diberi julukan sebagai anak indie ataupun anak skena oleh masyarakat awam. 

Ngomongin soal indie, nggak lengkap jika kita nggak membahas sosok Iga Massardi. Sosok vokalis sekaligus gitaris dari band Barasuara ini baru saja menjadi sosok juri di babak Super Showcase Top 7 dan Top 5 Generasi Anak Band yang diadakan oleh Gen 98.7, Net TV, Vidio, dan Musica.

BACA JUGA: Generasi Anak Band Hadir untuk Temukan Band Paling Keren dan Berbakat Se-Indonesia 

Berkenalan dengan Iga Massardi

Buat Sobat Gen yang belum kenal dengan Iga Massardi, Iga Massardi merupakan vokalis sekaligus gitaris dari salah satu band di Indonesia yaitu Barasuara. Lahir di Jakarta pada 9 November 1985, sosok yang bernama lengkap Iga dada Yudhistira Massardi nyatanya menurunkan darah seni dari ayahnya yang merupakan seorang sastrawan ternama di Indonesia, Yudhistira ANM Massardi. Sosok Yudhistira ANM Massardi dikenal melalui tulisan, puisi, dan sajak-sajaknya

Darah seni yang mengalir di tubuhnya akhirnya membawa sosok Iga Massardi kepincut dengan kesenian lain, yaitu musik. Sebelum bersama Barasuara, Iga Massardi lebih dulu menjadi gitaris untuk Tika and The Dissidents dan juga pernah aktif di grup musik The Trees and the Wild, dan Soulvibe. 

Awal mula Iga Massardi membentuk Barasuara adalah ketika dirinya ingin membuat solo project untuk lagu-lagu yang telah dia ciptakan. Namun, pada akhirnya Iga Massardi memutuskan untuk mengerjakan proyek ini bersama sebuah band. Pada akhirnya, terbentuklah sebuah band bernama Barasuara yang beranggotakan Iga Massardi, TJ Kusuma, Gerald Situmorang, Marco Steffiano, Asteriska Widiantini, dan Puti Chitara. 

Bersama Barasuara, Iga Massardi sukses meraih berbagai penghargaan, salah satunya adalah AMI Awards 2016 untuk kategori ‘Karya Produksi Alternatif Terbaik’, Rolling Stones Editors Choice Awards untuk kategori ‘Best Live Act’, dan AMI Awards 2023 untuk kategori ‘Duo/Grup/Kolaborasi Rock Terbaik’. 

Musisi nggak lengkap kalau nggak punya ciri khas ketika manggung. Iga Massardi pun punya ciri khasnya sendiri ketika manggung. Dirinya selalu mengenakan batik dan juga menata rambutnya dengan rapi. Bagi Iga Massardi, apa yang dilakukan adalah cara dirinya untuk melestarikan budaya Indonesia. 

BACA JUGA: GABFEST 2023 Hadirkan Barasuara, Pee Wee Gaskins, Cokelat, dan Top 3 Generasi Anak Band! 

Terlibat di Generasi Anak Band


Generasi Anak Band yang hadir untuk mencari musisi band baru di Indonesia tentunya membutuhkan sosok yang berpengalaman dalam bidang band untuk membantu menemukan band yang dicari oleh masyarakat Indonesia. Sebagai sosok vokalis, gitaris, penulis lagu, dan produser rekaman, kehadiran Iga Massardi pastinya akan sangat membantu band-band di Generasi Anak Band untuk terus berkembang.

Lebih kerennya lagi, Iga Massardi bersama Barasuara akan hadir mengisi line-up GABFEST 2023 yang akan diadakan di Taman Kota Peruri, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada tanggal 02 Desember 2023. Jadi, nggak cuma menjadi juri saja, Iga Massardi pun akan manggung di GABFEST 2023 bersama musisi nasional lain dan juga Top 3 Generasi Anak Band.

Untuk Sobat Gen yang ingin menyaksikan Barasuara, musisi nasional, dan juga Top 3 Generasi Anak Band. Sobat Gen dapat membeli tiketnya di tiket.com atau dengan mengklik link di bio Instagram Generasi Anak Band di @generasianakband.official

Selain Barasuara, musisi lain seperti Cokelat, OKAAY, THIR13EN, Pee Wee Gaskins, dan lain sebagainya pun akan memeriahkan GABFEST 2023. Harga tiketnya? Cukup dengan harga sebesar Rp98.700 Sobat Gen bisa menonton Barasuara beserta musisi nasional lainnya. Jadi, tunggu apa lagi? Buruan beli tiket GABFEST 2023 ya! Jangan sampai Sobat Gen ketinggalan harga promonya! (*/)

(RRY)

 

banner