Ketawa normalnya jadi ekspresi yang akan kita keluarkan apabila menemukan suatu hal yang lucu. Biasanya, suara dari ketawa yang dihasilkan oleh orang pada umumnya akan berbunyi 'hahaha' atau 'hehehe'. Bunyi suara ini rasanya berlaku di hampir semua negara. Karena pada dasarnya bunyi tertawa yang keluar memang pada umumnya akan berbunyi demikian.
Akan tetapi, penyampaian tertawa akan berbeda jika disampaikan dalam bentuk teks. Karena, pada kenyataannya tiap negara memiliki caranya tersendiri untuk menyampaikan tertawa dalam bentuk teks. Misalnya, Indonesia, Indonesia punya cukup beragam jenis tertawa dalam bentuk teks. Umumnya, orang Indonesia akan menulis 'Hahaha' untuk menyampaikan tertawanya melalui teks, tapi nggak jarang dan banyak juga orang Indonesia yang menuliskan 'wkwkwkw' sebagai bentuk dari tertawa.
Sebenarnya, nggak cuma Indonesia doang yang tertawa dengan ungkapan lain selain 'hahaha'. Thailand dan Spanyol misalnya, mereka menggunakan '5555' dan 'jajaja' sebagai cara mereka tertawa melalui teks. Karena, baik '555' atau 'jajaja' jika dilafalkan akan berbunyi 'hahaha'.
Dengan demikian, tentunya Sobat Gen penasaran kan dengan asal-usul 'wkwkwk' yang kalau dilafalkan jauh banget dari bunyi 'hahaha'. Tapi, kenapa akhirnya banyak orang Indonesia menggunakan 'wkwkw' sebagai bentuk dari tertawa?
BACA JUGA: Asal Usul Meme 'Menyala Kaka', 'Kasih Keras', dan 'Ilmu Padi' yang Populer di Media Sosial
Asal-Usul Ketawa 'Wkwkwk'
Setelah melakukan beberapa riset, penulis akhirnya menemukan asal-usul dari tertawa 'wkwk' nih, Sobat Gen! Sama seperti penggunaan 'LOL' atau 'laughing out loud' oleh orang Amerika untuk mengekspresikan tertawanya, baik 'wkwk' ataupun 'LOL' pun keduanya nggak berbunyi 'hahaha' sebagaimana pelafalan tertawa pada umumnya.
Akan tetapi, pada kenyataannya keduanya sama-sama merupakan cara termudah seseorang untuk mengekspresikan tertawa melalui teks. Nah, mengutip dari artikel yang tayang di Kompas.com, nyatanya 'wkwk' ini berasal dari para komunitas gamers yang ingin mengekspresikan tertawa di kolom chat game yang mereka mainkan dengan lebih mudah.
Huruf 'w' sendiri merupakan singkatan dari Gue, dan 'K' sendiri merupakan singkatan untuk 'Ngakak'. Sehingga, kalau mau diambil kesimpulannya, 'wkwk' memiliki arti sebagai 'gue ngakak'.
Selain itu, penggunaan 'wkwk' pun dinilai lebih mudah diketik dibandingkan dengan penulisan lainnya. Sehingga, pada akirnya 'wkwk' digunakan sebagai bentuk ekspresi tertawa orang Indonesia dalam bentuk tekstual.
Meskipun kini sudah digunakan oleh banyak orang Indonesia, pada kenyataannya 'wkwk' hingga artikel ini dibuat 'wkwk' belum masuk ke dalam istilah resmi dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) sehingga sifatnya masih menjadi bahasa slang saja.
Jadi Identitas Indonesia
Lebih lanjut, masifnya penggunaan 'wkwk' sebagai ekspresi tertawa orang Indonesia pun akhirnya menjadi fenomena tersendiri di Indonesia. Bahkan, nggak jarang akhirnya istilah 'wkwk' dijadikan identitas atau ciri khas Indonesia di mata dunia.
BACA JUGA: Dari Punchline Sampai Roasting: Berikut 10 Istilah yang Biasa Ditemui di Dunia Stand Up Comedy
Adanya perbedaan mengekspresikan tertawa dengan menggunakan 'wkwk' menjadi ciri khas tersendiri di Indonesia sama seperti Thailand dengan '5555' atau Jepang dengan 'wwww'. Bahkan, nggak jarang orang luar dan selebriti luar negeri pun menyebut Indonesia dengan sebutan 'wkwk land' karena saking seringnya 'wkwk' ini muncul di comment section media sosial mereka. (*/)
(RRY)